Notification

×

Iklan

Iklan

Konser Pelajar Vocaganza 2024 "100℅ Indonesia"

Minggu, 02 Juni 2024 | 21:45 WIB Last Updated 2024-06-02T14:45:07Z

Konser Sekolah Musik Vocaganza sukses digelar/Redaksi/akuratnews.id


AKURATNEWS.ID, BOGOR - Ratusan pelajar sekolah musik Vocaganza dari berbagai angkatan musik mengikuti konser yang digelar di mal Botanical Square, Bogor City pada Sabtu (1/6/24). 


Kegiatan ini rutin diadakan setiap 1 (satu) tahun sekali untuk menampilkan hasil belajar siswanya (vocaganza) setiap tahunnya. 


Acara yang berlangsung pada pukul 13.00-17.30 WIT ini bertepatan dengan hari lahir Pancasila dan mengusung tema; "100℅ Indonesia". 


Lagu-lagu yang dibawakannya adalah lagu nasional, lagu daerah, dan lagu pop Indonesia, serta didukung dengan penampilan para pelajar yang mengenakan pakaian daerah atau khas Indonesia. Salah satu tujuannya adalah menumbuhkan rasa cinta terhadap Indonesia dan karya-karya Indonesia. 


Pihak penyelenggara mengaku senang, menurut mereka kegiatan ini bisa langsung memperkenalkan lagu-lagu daerah atau lagu nasional yang mungkin jarang dinyanyikan atau diajarkan kepada anak-anak saat ini. 


“Saya senang melalui kegiatan ini saya dapat memperkenalkan lagu-lagu daerah, lagu nasional yang mungkin jarang dinyanyikan atau diajarkan kepada anak-anak saat ini, namun melalui ini mereka dapat mengenal dan mempelajari lagu-lagu dalam bahasa daerah dan budaya Indonesia,” ungkapnya. 


Vanya Marisca Sementara itu, salah satu orang tua siswa sekolah musik Vocaganza yang enggan disebutkan namanya mengaku senang bisa melihat langsung anaknya dan bisa membawakan lagu-lagu asli Indonesia Mentalitas dan keterampilan mereka dalam memainkan alat musik juga diuji, tentu para orang tua ini sangat bangga. 


“Terima kasih Vanya dan tim, konsernya keren,” singkatnya.


Berdasarkan pantauan awak media saat berada di lokasi , konser musik tersebut mendapat antusias dan apresiasi yang luar biasa. 


Selain para orang tua siswa yang hadir melihat langsung acara tersebut, bahkan para pengunjung mall Botanical Square, tidak sedikit juga yang melihat dan mengabadikannya dengan mengambil foto. 


“Acara seperti ini jarang sekali gan, Indonesia banget, salut sama pihak penyelenggara,” pungkas Lisa salah satu pengunjung mall.