Notification

×

Iklan

Iklan

Bantu UMKM Kelola Keuangan, OK OCE dan Topindoku Hadirkan Kasflo

Rabu, 28 Agustus 2024 | 11:33 WIB Last Updated 2024-08-28T04:33:21Z

Bantu UMKM Kelola Keuangan, OK OCE dan Topindoku Hadirkan Kasflo
Kolaborasi OK OCE dan Topindo membantu UMKM melalui keberadaan Kasflo/redaksi/akuratnews.id


AKURATNEWS.ID, JAKARTA - Keberadaan sistem Point of Sales (POS) menjadi suatu keharusan bagi pelaku usaha, khususnya UMKM. POS merupakan  titik pelanggan dapat membayar produk atau layanan di toko.  


Sistem POS memiliki peran krusial dalam menjalankan kegiatan harian bisnis dan dapat membantu memastikan kelancaran segala hal mulai dari transaksi pembayaran hingga manajemen pencatatan keuangan.


Melihat hal tersebut, OK OCE berkolaborasi bersama Topindoku dengan menghadirkan Kasflo untuk membantu UMKM dengan workshop bertajuk Praktis Tingkatkan profit Bisnis dengan sistem Point of Sales (POS , Selasa, 27 Agustus 2024,Mall Pelayanan Publik Provinsi DKI Jakarta. 


Andhika Perdana, Business Development Topindoku, menjelaskan bahwa Topindoku merupakan perusahaan yang bergerak untuk mendorong pelaku usaha umkm untuk bisa bersaing di era modern melalui digitalisasi. 


“Kini kami memiliki aplikasi Point of Sales untuk membantu para UMKM mengelola keuangan yaitu Kasflo,” katanya.

Bantu UMKM Kelola Keuangan, OK OCE dan Topindoku Hadirkan Kasflo
Penandatanganan


Kasflo merupakan aplikasi pengelolaan Point of Sales UMKM secara gratis, tersistem modern untuk pembayaran cash atau cashless, mendukung multi-user, fitur self order, hingga biaya admin yang hanya sebesar 250 rupiah.


“Keunggulan yang membedakan lainnya adalah aplikasi Kasflo bisa digunakan dalam posisi Offline, jadi UMKM tidak perlu khawatir jika memiliki sinyal internet yang tidak memadai”, tambahnya. 


Fitur di dalamnya terdapat absensi karyawan, sistem penjualan seperti qris maupun cash, pembukuan hingga pengelolaan stok barang/bahan. 


Sementara itu, Sahmullah Rivqi, Sekretaris Jenderal OK OCE menjelaskan, keberadaan OK OCE memberikan pelatihan kepada pelaku UMKM agar mereka dapat membantu mengurangi pengangguran melalui berwirausaha. 


“OK OCE Indonesia melatih trainer Penggerak OK OCE. Kami terus bergerak karena kami adalah gerakan sosial penciptaan lapangan pekerjaan”, tutupnya.


Kegiatan ditutup dengan penandatanganan kerjasama OK OCE Bersama Topindoku.