Notification

×

Iklan

Iklan

Meski Mendukung Penuh KLB PWI, PWI Babel Sepakat Tidak Duduki Jabatan di PWI Pusat

Kamis, 22 Agustus 2024 | 07:36 WIB Last Updated 2024-08-22T00:36:54Z

Meski Mendukung Penuh KLB PWI, PWI Babel Sepakat Tidak Duduki Jabatan di PWI Pusat
Pengurus PWI Babel saat menghadiri KLB PWI di Jakarta/Ist/akuratnews.id 


AKURATNEWS.ID, PANGKALPINANG - PWI Babel memilih tetap patuh pada hasil keputusan Kongres Luar Biasa (KLB) dengan Ketua Umum PWI Pusat Zulmansyah Sekedang dan Sasongko Tedjo sebagai Ketua Dewan Kehormatan (DK).

 

Sejumlah jabatan strategis ditawarkan dalam kepengurusan PWI yang dipimpin Zulmansyah Sekedang, Ketum PWI terpilih di KLB. Namun pengurus PWI Bangka Belitung sepakat untuk tidak mengambil posisi di kepengurusan baru.

 

“Kami sejak awal sepakat untuk mendukung penuh KLB PWI sebelum berangkat ke Jakarta. Seluruh pengurus PWI Bangka Belitung satu suara dan sepakat untuk tidak menduduki jabatan sebagai pengurus PWI Pusat. Karena itu bukan tujuan kami. Kami diskusikan dengan pengurus dan ini kesepakatannya,” kata M Fathurrakhman Ketua PWI Bangka Belitung, Rabu (21/8/2024)

 

Menurut M Fathurrakhman yang akrab disapa Boy, tujuan mendukung digelarnya KLB PWI karena ingin permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan. Sehingga anggota PWI kembali bersatu menjalankan organisasi melalui pengurus yang akan ditunjuk oleh Tim Formasi. Agar semangat PWI tetap terjaga kembali sebagai organisasi jurnalis terbesar dan tertua di Indonesia.

 

“Tujuan dan harapan kita dalam mendukung KLB PWI hanya satu, yaitu mengembalikan harkat dan martabat PWI setelah dihimbau oleh pengurus sebelumnya untuk tidak mau menjadi bagian dari pengurus PWI Pusat,” kata M Fathurrakhman.

 

M Fathurrakhman mengucapkan terima kasih atas tawaran Tim Formasi PWI Pusat dalam mempersiapkan kepengurusan baru.


“Terima kasih atas tawaran kepada kami dan kami yakin Tim Formasi PWI Pusat pasti mengetahui siapa yang layak dan kompeten menjadi pengurus PWI,” kata M Fathurrakhman.

 

Boy juga menepis tudingan Ketum terpilih yang haus kekuasaan. Tuduhan tersebut tidak berdasar alias tendensius.

 

Padahal, PWI Provinsi lah yang meminta dan mengangkat Zulman Sekedang menjadi Ketua Umum PWI Pusat. Sebab, kapasitasnya bisa membawa PWI ke depan lebih baik, tegas Doni.


Mat Doni, Wakil Ketua Organisasi PWI Bangka Belitung, mengatakan, sebagai pengurus jajaran di PWI Bangka Belitung, ada satu kata yang sejalan dalam mengambil langkah kebijakan. Komunikasi inilah yang selalu dilakukan PWI Bangka Belitung sejak di bawah kapten M Fathurrakhman.

 

“Kami selalu sepakat mengenai kebijakan di PWI Bangka Belitung, maupun mengenai tawaran bergabung dalam kepengurusan PWI Pusat, kami mendukung dan menyetujui,” kata Doni.

 

Sementara itu, Zulmansyah Sekedang meminta seluruh pengurus dan anggota PWI Bangka Belitung tetap semangat dan tetap bersatu dalam menjalankan organisasi.

 

“PWI Bangka Belitung tetap semangat, tetap bersatu, tetap bersatu demi kejayaan PWI ke depan,” kata Zulmansyah Sekedang.