Notification

×

Iklan

Iklan

Ratusan Ribu Warga Sidoarjo yang Tercover Program UHC

Selasa, 06 Agustus 2024 | 00:06 WIB Last Updated 2024-08-06T23:57:53Z

Plt Bupati Sidoarjo, Subandi saat menjenguk seorang warga lansia kurang mampu yang membutuhkan pelayanan kesehatan gratis di kediamannya.

AKURATNEWS.IDSIDOARJO - Alhamdulillah, kini, sebanyak ratusan ribu warga kurang mampu di Kabupaten Sidoarjo dapat memanfaatkan akses pelayanan kesehatan bermutu, mudah dan cepat, tanpa dipungut biaya alias gratis melalui program Universal Health Coverage (UHC) atau Jaminan Kesehatan Semesta. UHC ini merupakan salah satu program prioritas Pemkab Sidoarjo.


Hal itu diungkapkan Plt Bupati Sidoarjo, Subandi seusai agenda kegiatan penyerahan bantuan kursi roda kepada dua orang warganya yang sudah lanjut usia (lansia) di Sedati dan Gedangan, Senin (5/8/2024).


"Oleh karena fasilitas kesehatan di Sidoarjo sudah memadai dan jaminan pelayanan kesehatan (melalui program UHC) bagi warga kurang mampu telah diberikan, maka kami minta petugas kesehatan melayani mereka sepenuh hati dan jangan sampai ada penolakan," harapnya sebagaimana dilansir dari rilis Dinas Kominfo.


Menurut data, diketahui sebanyak 1.498.899 dari 1.996.825 jiwa penduduk Sidoarjo atau 75,06 persen yang tercatat sebagai peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan aktif. Termasuk, di dalamnya pemilik Kartu Indonesia Sehat (KIS) Penerima Bea Iuran Daerah (PBID) program UHC. Nah, warga Sidoarjo kurang mampu yang terkaver KIS-PBID program UHC terhitung per Juli 2024 sejumlah 155.843 jiwa. (Way)