Notification

×

Iklan

Iklan

Peringati HKN, Komunitas Penggerak OK OCE, Gelar 'WCT Women Talk'

Minggu, 29 September 2024 | 11:37 WIB Last Updated 2024-09-29T04:37:04Z

Peringati HKN, Komunitas Penggerak OK OCE, Gelar 'WCT Women Talk'
Gelaran WCT Women Talk Komunitas Penggerak OK OCE. 



AKURATNEWS.ID, JAKARTA – Dalam memperingati Hari Komunitas Nasional, Komunitas Penggerak OK OCE, Wanita Cerdas Tangguh (WCT) gelar  'WCT Women Talk' di Aula PDS HB Jassin, Taman Ismail Marzuki. 


Mengangkat tema "Merajut Hubungan Yang Kuat, Mewujudkan Impian Bersama" dan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Sandiaga Salahuddin Uno (Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif),  Indra Uno (Founder OK OCE) dalam bentuk video dukungan dan Iim Rusyamsi (Ketua Umum OK OCE).


"Selamat atas berjalannya event WCT Women Talk. Saya berharap melalui sinergi yang kuat, kita dapat mewujudkan mimpi besar," ungkap Sandiaga melalui video tapping pada Sabtu, 28 September 2024. Ia juga mengajak semua pihak untuk berkolaborasi dalam menciptakan peluang ekonomi kreatif bagi masyarakat.


Sementara itu, Ketua WCT, Dian Mulyaningsih dalam sambutannya menyatakan, "Semua anggota WCT bergerak untuk Allah SWT. WCT berisikan orang-orang sederhana yang bersemangat membuktikan bahwa kesederhanaan dapat membuka pintu keberkahan dan rezeki."


Kegiatan ini juga diapreasiasi Iim Rusyamsi, Ketua Umum OK OCE. Iim mengatakan, OK OCE hadir memberikan solusi mengatasi penangguran yakni dengan berwirausaha”. 


Dalam mengembangkan usaha, perlu silaturahmi untuk memperluas pasar. Salah satunya dengan bergabung dengan komunitas. 

Peringati HKN, Komunitas Penggerak OK OCE, Gelar 'WCT Women Talk'


Indra Uno memberikan apresiasi, "Selamat Hari Komunitas. Apresiasi dari kami di OK OCE Indonesia untuk WCT. Semoga bersama-sama mencapai impian menjadi komunitas yang memberikan dampak positif untuk sesama."


Acara ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, termasuk talkshow, games, musikalisasi puisi, dan doa bersama untuk kemajuan komunitas di Indonesia. Event ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antar anggota dan mendorong semangat kolaborasi berkelanjutan.