Notification

×

Iklan

Iklan

Pilkada Serentak 2024, Pjs Bupati Isa Anshori Berharap Sidoarjo Damai

Rabu, 09 Oktober 2024 | 07:47 WIB Last Updated 2024-10-09T01:05:54Z

Pihak penyelenggara dan pemangku kepentingan berkomitmen menyukseskan Pilkada Serentak 2024.

AKURATNEWS.IDSIDOARJO - Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Sidoarjo diharapkan berlangsung damai tanpa diwarnai perselisihan, sehingga dapat dijadikan percontohan daerah lain.


Harapan itu disampaikan Pjs Bupati Sidoarjo, Muhammad Isa Anshori dalam acara penyambutan Kirab Maskot Pilkada Jatim 2024 yang digelar KPU Sidoarjo di kawasan Terminal Porong, Selasa (8/10/2024).


Selain itu, dia pun minta masyarakat berbondong-bondong datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya pada 27 November 2024 mendatang.


"Karena, satu suara menentukan masa depan Sidoarjo," tandasnya dikutip dari rilis Dinas Kominfo.


Begitu pula halnya yang diungkapkan Ketua KPU Sidoarjo, Fauzan Adim.


Selama ini, pihaknya telah mengadakan berbagai kegiatan guna meningkatkan partisipasi pemilih pada Pilkada Serentak 2024.


"Salah satunya, sosialisasi pendidikan pemilih di depan kalangan pelajar, mahasiswa dan pegiat organisasi kemasyarakatan," cetusnya.


Pada kesempatan ini, KPU dan Bawaslu selaku pihak penyelenggara bersama jajaran Forkopimda dan sejumlah pengurus Parpol sebagai pihak pemangku kepentingan melakukan deklarasi berkomitmen menyukseskan Pilkada Serentak 2024. (Way)